Judul : Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi?
link : Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi?
Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi?
Dalam teori dikatakan bahwa bumi melakukan rotasi atau berputar pada porosnya sekaligus mengorbit matahari. Namun kenapa kita yang berada di permukaan bumi sama sekali tidak merasakan bahwa bumi yang kita pijak tengah berputar?. Kita sama sekali tidak merasakan rotasi bumi. Kenapa demikian?. Sahabat Cinta Sains akan menemukan jawabannya di artikel ini. Selamat membaca.
Untuk menguraikan jawabannya, marilah kita ingat saat-saat dimana kita berada dalam ruangan pesawat terbang. Saat pesawat tengah mengudara dan berada pada kecepatan tinggi dan stabil, kita yang berada di dalamnya sama sekali tak merasakan bahwa pesawat tengah melaju dengan kecepatan tinggi. Kita hanya merasa tengah berada di dalam ruangan atau kabin pesawat dimana kita bisa duduk dengan tenang, mengobrol, makan, minum dan bahkan tertidur, hanya itu.
Saat ada pramugari yang memberi minuman dalam gelas, air di dalam gelas juga tidak beriak atau tumpah. Kita, pramugari, gelas, air dan segala sesuatu yang ada dalam pesawat tidak merasakan pengaruh dari pergerakan pesawat. Ini disebabkan karena pesawat melaju dalam kecepatan tinggi dan tetap (konstan).
Rata-rata pesawat terbang saat ini dapat melaju dengan kecepatan 475 hingga 500 knot atau sekitar 878 hingga 926 kilometer per jam. Sementara bumi kita melakukan rotasi dengan kecepatan hingga 1600 kilometer per jam dengan kecepatan yang tetap atau konstan. Jadi sudah bisakan sahabat Cinta Sains menemukan jawabannya kenapa kita tidak merasakan rotasi atau putaran bumi?.
Jika suatu saat kecepatan bumi berubah sedikit saja atau bahkan berhenti secara mendadak, maka sudah bisa dipastikan malapetakan akan menimpa bumi dan semua makhluk yang hidup di bumi.
Sahabat Cinta Sains juga bisa membaca artikel : Pengertian Radiasi, Konduksi dan Konveksi Serta Contohnya
Demikian artikel tentang kenapa kita tidak merasakan rotasi atau putaran bumi. Semoga bermanfaat.
Demikianlah Artikel Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi?
Sekianlah artikel Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi? dengan alamat link https://hyber-edukasi.blogspot.com/2016/10/kenapa-kita-tidak-merasakan-rotasi-atau.html
0 Response to "Kenapa Kita Tidak Merasakan Rotasi atau Putaran Bumi?"
Posting Komentar